Ucapan Selamat Datang

SELAMAT MENYIMAK SETIAP ULASAN YANG KAMI SAJIKAN

Senin, 22 Juni 2015

PERJALANAN MALAM LINTAS KABUPATEN.

By : Pakdhe U ®


DJ. Beberapa waktu yang lalu, tepatnya tanggal 25 Mei 2015, setelah mendapatkan sebuah sms tentang berita duka, saya berkesempatan melakukan perjalanan yang lumayan jauh menuju kota Blitar. Saya tidak akan membahas tentang siapa dan bagaimana cerita tentang keluarga yang meninggal. Tapi, saya akan bercerita tentang perjalanannya saja.

Bukan sebuah perjalanan yang luar biasa, atau istimewa bagi kebanyakan orang. Karena memang ini adalah perjalanan untuk keperluan ta’ziah. Apa yang menarik dari acara tersebut? Kecuali kita memang mau merenungkan bahwa peristiwa tersebut mengandung hikmah yang luar biasa.

Bagi saya, dalam perjalanan tersebut, yang saya lakukan sepanjang sore sampai hampir tengah malam, cukup melukiskan banyak hal. Utamanya terkait keberhasilan pembangunan sebuah pemerintahan daerah. Perlu diketahui, dalam perjalanan itu, saya melewati tiga wilayah Kabupaten. Yaitu, Jember bagian barat sisi selatan, Lumajang sepanjang sisi selatan, Malang sepanjang sisi selatan dan Blitar wilayah timur.

Antara beberapa, tepatnya tiga Kabupaten tersebut, satu dengan yang lainnya sangat jauh perbedaannya. Khususnya yang berhubungan dengan pembangunan infrastruktur jalan dan jembatan. Ada yang sangat terawat baik, ada pula yang sangat mengenaskan. Ada yang kondisinya biasa-biasa saja, ada pula yang kondisinya cukup lumayan baik.

Jika dibandingkan, berdasarkan apa yang saya lihat sepanjang perjalanan tersebut, infrastruktur di Kabupaten Jember adalah yang paling parah. Meskipun pada beberapa bagian wilayah Kabupaten Lumajang dan Malang ada juga yang rusak,namun tentunya tidak separah kondisi di Kabupaten Jember.

Kalaupun ada perbaikan, itu sifatnya hanya sekedar tambal sulam saja. Sisanya, ya tetap saja lubang jalan yang menganga cukup lebar dan dalam. Entah karena beban jalan yang sangat berlebihan (banyak truk-truk pasir bertonase besar), atau mungkin karena terlalu banyak yang dikorupsi? Yang pasti saya tidak tahu.

Jika dibandingkan dengan Kabupaten Lumajang, yang sampai pelosok kondisi jalan sudah mulus hotmix, meskipun ada juga yang sedikit terkelupas, tentulah Kabupaten Jember kalah jauh. Apalagi jika harus dibandingkan dengan Kabupaten Malang, atau Blitar, yang hampir seluruh wilayahnya (tentu sebatas yang saya lalui) sudah menikmati aspal hotmix yang mulus.

Tapi, yang saya salut dari Kabupaten Jember adalah hampir seluruh wilayah yang berpopulasi, jalannya sudah dilengkapi dengan lampu penerangan jalan umum, sehingga perjalanan sedikit lebih aman.

Untuk wilayah Kabupaten Lumajang dan Malang, yang cukup membuat miris adalah banyaknya motor-motor yang tidak menyalakan lampu, meskipun waktu sudah malam sekalipun dan di lingkungan yang gelap (kawasan pegunungan), yang ini tentunya cukup mengganggu perjalanan.

Apapun itu,…. ya begitulah!

Pakdhe U ® | 2015

Tidak ada komentar:

Posting Komentar